Tekno  

7 Rekomendasi Monitor Samsung untuk Berbagai Kebutuhan

Monitor Samsung
Monitor Samsung. (samsung.com)

HALOJABAR.CO – Samsung sebagai salah satu produsen barang elektronik terbesar di dunia, telah menghadirkan berbagai monitor dengan kualitas tinggi untuk berbagai kebutuhan. Mulai dari monitor gaming, kebutuhan kantor, hingga profesional, Samsung menawarkan pilihan monitor dengan desain dan fitur yang inovatif.

Dengan teknologi terkini seperti Eye Saver Mode dan Flicker Free, monitor ini memberikan kenyamanan maksimal meski digunakan dalam waktu lama. Berikut adalah beberapa rekomendasi Samsung monitor yang layak dipertimbangkan.

  1. Samsung LS32BM700UEXXD

Samsung LS32BM700UEXXD menawarkan fungsi ganda sebagai monitor dan Smart TV. Monitor ini bisa digunakan untuk menonton aplikasi streaming seperti Netflix atau Disney+ tanpa harus menghubungkannya ke CPU.

Dengan teknologi Smart TV, Anda dapat mengakses berbagai aplikasi langsung melalui monitor. Selain itu, monitor ini dapat terhubung dengan Samsung Smart Things, yang dapat mengontrol perangkat dari jarak jauh seperti menyalakan dan mematikannya. Dengan ukuran layar 32 inch, produk ini sangat cocok untuk kebutuhan hiburan dan kerja sekaligus.

  1. Samsung LS24R350FZEXXD

Bagi para gamer pemula, Samsung LS24R350FZEXXD adalah pilihan yang tepat. Monitor ini memiliki panel IPS dengan refresh rate 75 Hz, memberikan pengalaman gaming yang lancar. Warna layar yang akurat dan tajam juga menjadi keunggulan monitor ini.

Selain itu, teknologi AMD FreeSync membantu mengurangi lag dan screen tearing, sehingga gameplay terasa lebih mulus. Monitor berukuran 24 inch ini sangat cocok untuk memainkan game seperti Fortnite atau Valorant yang tidak memerlukan refresh rate tinggi.

BACA JUGA: Jam Cartier Terbaru Lengkap dengan Spesifikasinya

  1. Samsung LC24F390FHEXXD

Jika Anda ingin mencoba monitor curved tanpa mengeluarkan banyak biaya, Samsung LC24F390FHEXXD adalah pilihan yang tepat. Dengan layar curved berukuran 24 inch, monitor ini memberikan pengalaman visual yang imersif, terutama saat menonton atau mengedit video.

Harga produk ini terbilang lebih terjangkau dibandingkan monitor curved lainnya. Monitor ini juga dilengkapi lubang headphone untuk pengalaman audio yang lebih praktis. Dengan fitur-fitur tersebut, monitor ini cocok bagi pemula yang membutuhkan perangkat serbaguna.

  1. Samsung LS27A800UJEXXD

Untuk para profesional di bidang desain grafis, Samsung LS27A800UJEXXD adalah pilihan yang tepat. Monitor ini memiliki stand fleksibel yang dapat disesuaikan sehingga layar bisa dipandang dari berbagai sudut.