PUPR Bandung Barat Intensifkan Perbaikan Jalan, wujudkan Jalan Mulus 2030

HALOJABAR.CO – Melalui perencanaan jangka panjang, Pemerintah Kabupaten Bandung Barat menargetkan seluruh jalan kabupaten dalam kondisi baik pada tahun 2030. Dengan strategi pembangunan berbasis data dan pemerataan wilayah, KBB berupaya menciptakan konektivitas antarkecamatan yang efisien sekaligus membuka akses ekonomi baru bagi masyarakat desa.

“Tujuan akhir dari perbaikan ini adalah pemerataan pembangunan. Infrastruktur yang baik akan mempercepat pertumbuhan ekonomi dan meningkatkan kesejahteraan masyarakat Bandung Barat,” ujar Plt. Kepala Dinas Pekerjaan Umum dan Tata Ruang (PUTR) KBB, Aan Sopyan, ST., MM.

Berdasarkan data kondisi jalan tahun 2024, 54,61 persen jalan di Bandung Barat berada dalam kondisi baik, 18,12 persen sedang, 8,92 persen rusak ringan, dan 18,34 persen rusak berat sepanjang 118 kilometer. Tahun ini, telah dilakukan perbaikan sepanjang 10,22 kilometer atau 1,58 persen dari total panjang jalan kabupaten.

Aan menjelaskan, meski capaian tahun ini sudah sesuai target, kebutuhan anggaran untuk menuntaskan seluruh jaringan jalan hingga 2030 masih sangat besar. Total kebutuhan diperkirakan mencapai Rp1,6 triliun, yang akan dipenuhi secara bertahap.

“Kebutuhan infrastruktur jalan sampai 2030 diproyeksikan sebesar Rp1,6 triliun. Tahun 2026 dibutuhkan sekitar Rp256 miliar, dan terus meningkat hingga Rp391 miliar di 2030,” terangnya.

Hingga kini, tercatat ada total 18 paket kegiatan infrastruktur yang tersebar di seluruh wilayah Bandung Barat. Hingga pertengahan Oktober 2025, progres pembangunan jalan telah mencapai sekitar 80 persen, dengan beberapa ruas bahkan sudah rampung 100 persen.