Duet Lucky Hakim dan SWH Berpotensi Antar NasDem Menang Pileg 2029 di Indramayu

Lucky Hakim NasDem
Lucky Hakim melantik pengurus DPC Partai NasDem se-Kabupaten Indramayu yang digelar di Gedung PGRI Sindang, Kabupaten Indramayu, Sabtu, 17 Januari 2026.

BACA JUGA: Dukungan Alfamart Cegah Stunting lewat Posyandu di Subang

“Saya berharap dengan adanya Pak Lucky Hakim sebagai bupati sekaligus kader Partai NasDem, pembangunan dan kemajuan Indramayu bisa semakin baik dan dirasakan langsung oleh masyarakat,” ujar Saan Mustofa.

Saan juga menekankan pentingnya sinergi antara struktur partai dan pemerintahan daerah agar program-program pembangunan dapat berjalan sejalan dengan visi kerakyatan Partai NasDem.

Saan meyakini duet Lucky Hakim dan Sri Wahyuni utami (SWH) sebagai ketua dan sekretaris partai nasdem Indramayu punya potensi untuk memenangkan pemilu legislatif 2029.

“Bukan hanya 10 kursi DPRD Indramayu, Partai nasdem bisa menjadi pemenang pemilu 2029, jika semua bekerja sama dan bahu-membahu,” kata dia.

Pelantikan Dewan Pengurus Cabang (DPC) Partai NasDem se-Kabupaten Indramayu berlangsung dengan khidmat dan penuh semangat kebersamaan. Acara tersebut dihadiri oleh jajaran pengurus DPD, DPW, serta tokoh-tokoh Partai NasDem.

Dengan dilantiknya seluruh DPC, Partai NasDem Indramayu diharapkan semakin solid dan siap menghadapi agenda politik ke depan.***