Kang Gobang Preman Pensiun Berpulang, Wali Kota Cimahi Terpilih Mengaku Kehilangan

Kang Gobang Preman Pensiun
Wali Kota Cimahi terpilih, Ngatiyana saat mengantarkan Ari Jamasari atau Kang Gobang (47) pemeran Preman Pensiun, ke tempat peristirahatannya yang terakhir di TPU RW 14, Kelurahan Cibabat, Kecamatan Cimahi Utara, Kota Cimahi, Jumat 7 Februari 2025. (Foto: Istimewa)

HALOJABAR.CO – Ari Jamasari atau dikenal dengan Kang Gobang (47) dalam sinetron Preman Pensiun meninggal dunia, sekitar pukul 02.00 WIB, Jumat 7 Februari 2025.

Kabar duka tersebut dikonfirmasi melalui akun Instagram @preman.pensiun.official, yang membagikan foto obituari almarhum. Sontak saja kabar itu mengejutkan mengingat dia diketahui masih aktif melakukan syuting untuk Preman Pensiun 9 di Bandung.

Almarhum dimakamkan di TPU RW 14, Kelurahan Cibabat, Kecamatan Cimahi Utara, Kota Cimahi. Sejumlah pemeran Preman Pensiun turut hadir memberikan penghormatan terakhir.

Di antaranya Ubed, Ujang, Kang Murad, Ceu Edoh, Kang Mus (Epy Kusnandar), Cecep, Dikdik, Bubun, serta para pemeran lainnya. Termasuk, Wali Kota Cimahi terpilih, Ngatiyana.

“Almarhum adalah teman saya mengaji sejak lama. Beliau juga sempat membantu mendukung saya dalam Pilkada Kota Cimahi 2024 hingga akhirnya mengantarkan saya dan Adhitia menjadi Wali Kota dan Wakil Wali Kota terpilih,” kata Ngatiyana.

BACA JUGA: Innalillahi wa innailaihi rojiun… Artis Marissa Haque Meninggal Dunia

Dirinya mengaku mendapatkan kabar duka tersebut sekitar pukul 08.00 WIB dan terkejut lantaran almarhum tidak memiliki riwayat sakit sebelumnya. Beliau adalah orang baik dan saleh, semoga keluarga yang ditinggalkan diberikan ketabahan.

“Ini adalah takdir Allah Subhanahu Wa Ta’ala yang tidak bisa kita hindari. Semoga almarhum diterima di sisi-Nya,” ucapnya.

Ngatiyana mengenang momen kebersamaannya dengan almarhum saat kampanye Pilkada 2024. Pada saat berjalan kaki, blusukan masuk ke gang-gang bersama untuk menemui masyarakat.

“Itu kenangan yang tak terlupakan, saya sangat kehilangan sosok yang luar biasa,” pungkasnya.***